Tips dan trik Memilih Engsel Yang perlu Anda Ketahui Depok Jakarta

Tips Memilih Engsel

Setiap pintu atau jendela membutuhkan engsel. ada berbagai jenis dan macam engsel pintu maupun jendela yg dapat kita sesuaikan dengan kebutuhan dan selera kita.kali ini kami www.materialbahanbangunan.com akan membahas cara memilih emgsel pintu maupun jendela yg tepat.

Hal-hal yang perlu diperhatikan untuk memilih engsel

  1. Pilihan berdasarkan material/bahan pintu dan kusen :

Bahan kayu:

Untuk pintu kayu, pada umumnya digunakan jenis engsel kupu-kupu (butt hinge). Pemasangannya pada sisi dalan ketebalan daun pintu dan kusen. Untuk kondisi tertentu dapat juga digunakan engsel pivot yang dipasang pada sisi atas dan sisi bawah dari daun pintu.

Bahan Besi :

Pada pintu besi gunakan jenis engsel yang dapat langsung dilas pada kusen dan daun pintu. Kapasitas engsel pintu besi relatif lebih besar dibandingkan dengan engsel pintu kayu/aluminium.

Bahan Alumunium :

Pada pintu aluminium jenis engsel yang digunakan sama dengan engsel pintu kayu, hanya saja dibedakan oleh jenis screw/bautย  yang digunakan, yaitu untuk pintu aluminium menggunakan screw/baut khusus.

  • Pilihan berdasarkan frekwensi buka-tutup pintu  :

Bila frekwensi buka-tutup Tinggi :

Untuk pintu dengan frekwensi buka-tutup tinggi, gunakan jenis engsel heavy  duty yang dilengkapi dengan 4 ball bearing dengan tujuan agar engsel tidak berderit saat digerakkan.

Bila frekwensi buka-tutup Sedang :

Pada pintu dengan frekuensi buka-tutup sedang, digunakan jenis engsel dengan 2 ball bearing.

  • Bila frekwensi buka-tutup Rendah :

Pada pintu dengan frekwensi buka-tutup rendah, dapat digunakan jenis engsel standarย  tanpa ball bearing, dengan pertimbangan bahwa pintu jarang dibuka tutup.

  • Pilihan berdasarkan berat pintu :

Bila pintunya Berat (lebih dari 40 kg):

Pada pintu berat gunakan jenis engsel heavy duty dengan 2 (dua) atau 4 (empat) ball bearing. dapat juga digunakan jenis engsel pivot karena jenis engsel ini menumpu pada lantai.

See also  Cara Memasang Sendiri Handle Pintu Rumah Depok Jakarta

Bila pintunya Sedang ( 30-40 kg) :

Untuk pintu dengan berat sedang dapat digunakan engsel dengan 2 (dua) ball bearing atau standard duty.

Bila pintunya ringan :

Untuk pintu-pintu ringan jenis engsel yang digunakan adalah engsel light duty tanpa ball bearing.

Pilihan berdasarkan lebar pintu :

Bila pintunya Lebar :

Pada pintu yang lebarnya melebihi standard dapat digunakan jumlah engsel 4 buah dengan pemasangan 3 buah pada bagian atas dengan tujuan agar pintu tidak turun yang menyebabkan pada bagan ujung pintu menggesek lantai.

Bila pintunya Sedang & Sempit

Pada pintu sedang dan sempit pada dasarnya engsel yang digunakan sama, hanya tergantung pada ketinggian dan berat pintu yang akan berpengaruh pada penggunaan engsel. Untuk itu dapat mengacu pada pilihan penggunaan engsel berdasarkan berat pintu.

Pilihan berdasarkan standar ketahanan api :

Hubungan antara standar ketahanan api dengan pemilihan Engsel

Pada pintu2 tahan api jenis engsel yang digunakan tentunya harus memenuhi standar tahan api dan hal ini dapat dilihat dari jenis material yang digunakan. Untuk pintu tahan api material engsel yang digunakan harus terbuat dari besi atau stainless steel, sedangkan bahan dasar brass tidak disarankan. โ€œArtikel ini di buat oleh timย www.teknikdepok.comย dengan sepenuh hati, jadi Di mohon untuk Tidak men-Copy Artikel ini sembaranganโ€

Pilihan berdasarkan digunakannya hardware pengontrol tambahan pada pintu :

Bila tambah Door closer :

Untuk pintu yang menggunakan door closer sebaiknya menggunakan engsel yang dapat menahan gerakan door closer yang cenderung berat bila dibanding dengan pintu yang tanpa door closer, terutama saat menahan beban gerakan pada saat pintu dibuka-tutup.

Bila tanpa Door closer :

Untuk pintu yang tidak menggunakan door closer harus disesuaikan dengan berat pintu tersebut demikianlah uraian kami mengenai cara memilih engsel, semoga bermanfaat.

See also  Tips Memasang Grendel Sendiri di Rumah Depok Jakarta

Butuh engsel dan accessories pintu lainnya? dan yang lainnya ? Tidak perlu pusing, Anda bisa dengan mudah mendapatkannya dengan mengunjungi Store kami yang beralamat www.teknikdepok.com/alamat
Toko kami menyediakan lebih dari 12.200 varian Alat teknik dan bangunan, Anda bisa datang ke Toko kami SETIAP HARI Karena Kami buka dari jam 7 pagi sampai jam 8 malam Kecuali untuk hari MINGGU-RABU-KAMIS kami hanya buka dari jam 7 pagi-5 sore

Selain toko Offline kami juga memiliki Toko Online di tokopedia.com/citrabangunan?keyword=engsel

atau Anda mungkin membutuhkan barang lainnya? bisa Anda cari di Tokopedia kami di link https://www.tokopedia.com/citrabangunan

Ingin Alat teknik Grosir? hubungi nomer 0857-1003-2801 atau https://wa.me/6285710032801 (Whatsapp)

atau Anda ingin membeli Bahan bangunan yang besar dan banyak? bisa hubungi Marketing kami di Nomer

0851 0000 2579 atau 0851 004 39 630 atau 7888 1702 ( khusus telfon)

โ€œArtikel ini di buat oleh tim www.teknikdepok.com dengan sepenuh hati, jadi Di mohon untuk Tidak men-Copy Artikel ini sembaranganโ€

Selamat Berbelanja, Kami Tunggu Kedatangan dan Pesanan Anda.


Posted

in

by

Tags:

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Chat kita.
Mau order lewat WA dan dikirim gojek?
Ada yang bisa aku bantu?